
Pandu Persada
PERSIB U20 harus puas bermain imbang 1-1 dengan Bali United pada gim ke-18 Grup B Elite Pro Academy (EPA) Super League 2025/26 di SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, Sabtu, 24 Januari 2026.
PERSIB U20 mencetak gol cepat melalui sundulan Eriko Sulastiano di menit 2 menuntaskan umpan Zulkifli Lukmansyah. Namun, Bali United bisa menyamakan kedudukan melalui gol I Made Alvin Dwiarcita menit 79.
Dengan tambahan satu poin, PERSIB U20 mengoleksi 30 poin untuk menempati peringkat kelima klasemen sementara Grup B. Sementara, puncak diisi Malut United dengan nilai 41.
Pelatih PERSIB U20, Sabrun Hanapi kecewa tim asuhannya tak bisa mempertahankan keunggulan di pertandingan ini. Ia menyebut faktor kebugaran dan mentalitas bertanding timnya tak bisa terjaga dengan baik.
Pada pertandingan ini, PERSIB U20 sejatinya bisa memenangi pertandingan andai peluang-peluang seperti dari tendangan penalti Eriko Sulastiano dan penyelesaian akhir M. Fathur Rahmat di babak kedua bisa dikonversi menjadi gol.
"Hasil yang mengecewakan. Kami tidak bisa menjaga agresivitas tekanan setelah unggul. Dengan kondisi fisik yang menurun dan kurang baiknya penyelesaian akhir membuat mental pemain pun turun," terang Sabrun setelah pertandingan.
Sabrun memastikan, timnya tak akan menyerah dalam perebutan puncak klasemen akhir Grup B. Ia optimistis timnya bisa memperbaiki penampilan dan meraih kemenangan di laga-laga selanjutnya.
"Pertandingan masih banyak, peluang kembali ke atas masih ada. Kami pernah menang di tandang jadi bukan hal yang tidak mungkin untuk lolos dari fase grup. Kami akan terus berusaha biar hasil akhir, Tuhan yang menentukan," tegasnya.***


