Berita Terbaru
Pesta Tertunda, Bobotoh Bersabarlah!
02 Mei 2025 16:08 WIB
Striker PERSIB, David da Silva dan Asisten Pelatih Kiper I Made Wirawan menyemarakan Nobar Biru di Summarecon Mall Bandung, Jumat, 2 Mei 2025. (PERSIB.co.id/Sutanto Nurhadi Permana)
Bobotoh serta publik sepakbola Bandung dan Jawa Barat masih harus bersabar menunggu kepastian juara PERSIB di Liga 1 2024/25. Sebab, tim asuhan Bojan Hodak belum mampu mengunci gelar juara setelah dikalahkan Malut United pada pertandingan pekan ke-31 di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Maluku Utara, Jumat, 2 Mei 2025 malam.
Pesta juara yang sudah disiapkan Bobotoh, termasuk yang menyaksikan pertandingan lewat acara nonton bareng di sejumlah titik di Kota Bandung pun harus tertunda. Namun, sejumlah ruas jalan di Kota Bandung, seperti Jalan Sulanjana dan Ir. H. Djuanda (Dago), serta Jembatan Pasupati tetap sempat dipadati Bobotoh yang pulang nobar.
Di sejumlah lokasi nobar, Bobotoh tampak antusias memberikan dukungan untuk tim kebanggaannya. Di Summarecon Mall Bandung, striker absen yang absen, David da Silva dan asisten pelatih penjaga gawang I Made Wirawan berbaur dengan ratusan Bobotoh yang memadati lokasi Nobar Biru: Road to Champions. Kendati pesta harus tertunda, peserta Nobar Biru tetap optimis PERSIB bisa melakukan back to back juara.
Keyakinan Bobotoh akan segera tibanya kepastian PERSIB juara disampaikan Gunawan (28), Bobotoh asal Cibaduyut yang menyaksikan Nobar Biru di Dapur & Kopi. Ia mengaku tetap optimis, PERSIB akan juara meski kalah dari Madura United.
"Seru banget. Kalau soal juara, ini hanya tertunda saja. Minggu depan ke sini lagi karena saya enggak kebagian tiket home lawan Barito, jadinya mendukung dari sini lagi," kata Gunawan.
Selain di Dapur & Kopi yang didukung Madurasa, Nobar Biru di CGV Paris van Java, CGV 23 Paskal, CGV Miko Mall, CGV BEC, CGV Metro Indah Mall, Nobar Biru Road to Champions bersama Vidio.com di Summarecon Mall Bandung juga berlangsung meriah dan antusias.
Begitu juga di acara nobar yang diadakan di Lapangan Kodam III/Siliwangi. Selain ratusan Bobotoh dan warga, nobar di Kodam III/Siliwangi dihadiri Wali Kota Bandung Muhammad Farhan, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman, Mantan Pangdam III/Siliwangi sekaligus Komisaris Utama PT PERSIB Bandung Bermartabat Mayjen (Purn) Zaenuri Hasyim, Komisaris PT PERSIB Bandung Bermartabat Kuswara S. Taryono, serta Vice President Operations PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat.
Meski hujan deras sempat mengguyur lokasi nobar, 30 menit sebelum kick-off, semangat Bobotoh yang hadir tidak surut sedikit pun. Yel-yel dukungan menggema sepanjang laga, menciptakan atmosfer yang menjadi bukti kecintaan luar biasa terhadap Pangeran Biru.
Meski PERSIB kalah, semangat dan keyakinan PERSIB menjadi juara tetap menyala, seperti disampaikan Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan. "Walaupun kemenangan tertunda, pesta juara tertunda, insya Allah seperti yang selama ini kita yakini, jangan pernah lengah. Insya Allah tanggal 9 (Mei) kita akan saksikan PERSIB jadi juara di kandang sendiri. Amiin. Amiin, Amiin," ujar Farhan.
Farhan mengapresiasi antusiasme dan ketertiban Bobotoh yang mengikuti nobar, baik di Kodam III/Siliwangi maupun di 30 kecamatan lainnya yang difasilitasi PERSIB.
"Terima kasih kepada Bobotoh telah menonton. Alhamdulillah semua lancar. Untuk Bobotoh harap bersabar, kita cooling down dulu. Kemenangan hanya tertunda. Insya Allah minggu depan kita bisa jadi juara!" tambahnya.***
Tags:
Nobar Biru
Share
Endan Suhendra
Mochammad Devin Ikhsa'an Nabil
N/A