Pemain Akademi PERSIB Putri Kota Bandung, Syakeyla Khaerunnisa menyatakan kesiapannya mengikuti program latihan yang disusun tim pelatih. Menurutnya, setiap program latihan selalu membuatnya semakin berkembang.
Syakeyla bergabung dengan Akademi PERSIB Putri sejak awal tim ini dibentuk pada Juli 2020 lalu. Selama ini, ia berusaha untuk terus meningkatkan kemampuan olah bolanya.
"Apapun yang pelatih berikan di latihan, saya siap. Sejak awal saya gabung, memang ingin bisa main sepakbola lebih baik. Makanya saya ikut latihan sama Akademi PERSIB," kata Kila sapaan akrabnya, Senin 11 Januari 2021.
Ditanya perihal pertandingan bersama pemain putra, Kila mengaku dirinya tak keberatan. Justru dalam kesempatan itu, ia meyakini akan mendapat banyak pelajaran bermanfaat.
"Berlatih bersama anak-anak putra juga saya siap. Pelatih paling tahu kebutuhan pemain karena mereka ingin kami main dengan lebih baik. Untuk latihan atau pun pertandingan, saya siap kasih yang terbaik," ujarnya. ***
persib.co.id