
Rivan Mandala P
PERSIB akan dijamu Persik Kediri pada pertandingan pekan ke-16 Super League 2025/26 di Stadion Brawijaya, Senin, 5 Januari 2026, pukul 19.00 WIB. Pelatih PERSIB, Bojan Hodak mengatakan, tuan rumah berpotensi menyulitkan timnya di pertandingan nanti.
Karena itu, pelatih berkebangsaan Kroasia ini meminta Beckham Putra Nugraha dan kawan-kawan meningkatkan fokus untuk bisa memenangkan pertandingan dan bersaing di papan atas klasemen sementara.
"Besok saya kira akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kami. (Persik) Kediri, jika mereka bermain di kandangnya merupakan tim yang benar-benar berbahaya. Mereka pun rata-rata memiliki hasil yang bagus saat bermain di kandangnya," kata Hodak dalam sesi konferensi pers menjelang laga, Minggu, 4 Januari 2026.
Dalam pertandiingan ini, PERSIB dipastikan tanpa diperkuat Eliano Reijnders dan Federico Barba yang mengalami masalah kebugaran, serta Marc Klok karena hukuman akumulasi kartu kuning. Meski demikian, pelatih yang sudah memberikan dua gelar juara untuk PERSIB ini tetap optimis skuadnya akan meraih hasil positif di pertandingan nanti.
"Saya harap besok pertandingan akan berjalan baik dan hasilnya pun positif untuk kami. Soal peringkat yang sekarang turun, saya rasa itu bukan tekanan bagi kami. Kami hanya ingin memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingannya," pungkasnya.
Menjelang pertandingan, posisi PERSIB yang sempat berada di puncak klasemen di akhir tahun 2025 turun ke peringkat keempat karena kemenangan Borneo FC, Persija Jakarta dan Malut United yang menjadi rivalnya pada pertandingan pekan ke-16.***


