
Muhammad Jatnika Sadili
PERSIB menyatakan kesiapan menghadapi Persis Solo pada laga pekan ke-19 Super League 2025/26 di Stadion Manahan Solo, Sabtu, 31 Januari 2026, pukul 15.30 WIB. Penjaga gawang Teja Paku Alam menegaskan, seluruh pemain dalam kondisi siap tempur untuk mengamankan posisi puncak klasemen.
Teja mengungkapkan, pertandingan melawan Persis memiliki urgensi tinggi bagi Pangeran Biru. Kemenangan menjadi hal yang harus diperjuangkan agar timnya tetap kompetitif di papan atas hingga akhir musim.
"Kami tahu pertandingan besok sangat penting agar kami terus berada di papan atas," ujar Teja dalam sesi konferensi pers sebelum laga, Jumat 30 Januari 2026.
Terkait persiapan teknis, Teja menyebutkan, tim telah menjalani program latihan yang intensif selama beberapa hari terakhir. Ia menilai bekal latihan tersebut sudah cukup untuk menghadapi perlawanan Laskar Sambernyawa.
"Persiapan kurang lebih beberapa hari ini sudah cukup baik. Semoga kami bisa memberikan yang terbaik," tambahnya.
Kiper bernomor punggung 14 ini berharap dukungan dan kerja keras tim di lapangan dapat berbuah hasil maksimal. Target utamanya adalah membawa pulang poin penuh bagi bobotoh. "Semoga kami bisa memberikan tiga poin di pertandingan besok," tegasnya.***


