Berita Terbaru
Review: PERSIB Akui Keunggulan PSS Sleman
30 April 2024 10:07 WIB
Striker PERSIB, Ferdiansyah dibayangi dua pemain PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-34 Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Selasa, 30 April 2024. (PERSIB.co.id/M. Jatnika Sadili)
PERSIB harus mengakui keunggulan PSS Sleman 0-1 pada pertandingan pekan ke-34 Liga 1 2023/2024 di Stadion Manahan Solo, Selasa, 30 April 2024. Satu-satunya gol tim Elang Jawa dicetak Ajak Chol Riak melalui tendangan penalti menit 90+2.
Meski begitu, PERSIB tetap menempati peringkat kedua dengan nilai 62 dan akan kembali bertanding di championship series menghadapi Bali United. Sedangkan PSS terhindar dari ancaman degradasi setelah mengumpulkan 39 poin dan menempati peringkat ke-13 klasemen akhir.
Setelah ditahan imbang di babak pertama, PERSIB langsung menyerang di babak kedua. Ezra Walian mendapat ruang di depan kotak penalti dan melepaskan tembakan keras. Sayang, tembakannya bisa diblok Wahyudi Setiawan Hamisi.
Di menit 53, pertahanan PERSIB kembali berada di bawah tekanan. Saddam Gaffar mencoba masuk ke area penalti tapi langkahnya terhenti setelah ditarik oleh Victor Igbonefo. Igbonefo pun harus menerima kartu kuning.
Di menit 55, Jihad Ayoub mendapat kartu kuning kedua yang berarti kartu merah setelah melanggar Marc Klok. Sedangkan kartu kuning pertama didapatnya di menit 44. PSS pun tampil dengan sepuluh pemain di pertandingan sore ini.
Di menit 62, pelatih PERSIB Bojan Hodak melakukan tiga pergantian sekaligus. Ia memasukkan Alberto Rodriguez, Abdul Aziz dan Arsan Makarin menggantikan Victor Igbonefo, Ezra Walian dan Ryan Kurnia.
Di menit 63, Teja Paku Alam kembali menghalau tembakan yang kali ini dilepaskan Esteban melalui tendangan bebas. Di menit 69, Alberto menghalau umpan silang Abduh sekaligus mencegah Saddam mencetak gol.
Di menit 75, Arsan mendapat umpan terobosan dari Klok. Arsan berusaha meneruskannya kepada pemain lain tapi bisa digagalkan oleh kiper PSS, M. Ridwan. Di menit 82, Kakang digantikan oleh M. Adzikry. Sebelumnya, Kakang mengeluhkan sakit di paha setelah menghalau bola.
Di menit 89, Elvis dijatuhkan oleh Zalnando di dalam kotak penalti PERSIB, PSS pun mendapat tendangan penalti. Di menit 90+2, Ajak Chol Riak yang jadi eksekutor mampu menuntaskan tugasnya. PSS unggul lebih dulu 1-0.
Di sisa waktu, PERSIB berusaha membalas lewat tendangan bebas Marc yang mengarah kepada Alberto. Namun, pemain PSS mampu menghalau bola. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan PSS Sleman.
Susunan pemain PERSIB kontra PSS Sleman: Teja Paku Alam (GK), Victor Igbonefo (62), Achmad Jufriyanto (c), Zalnando, Kakang Rudianto, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ryan Kurnia (62), Beckham Putra (HT), Ezra Walian (62), Febriansyah.
Pengganti: Fitrul Dwi Rustapa (gk), Alberto Rodriguez (62), Edo Febriansah (HT), Abdul Aziz (62), M. Adzkri Fadlillah, Stefano Beltrame, Arsan Makarin (62), Faris Abdul Hafizh, Ciro Alves, David da Silva. ***
Tags:
persib vs pss
Share
Endan Suhendra
Pandu Persada
N/A