Berita Terbaru
PERSIB Ungguli PSS Sleman di Babak Pertama
26 April 2025 12:52 WIB
Gelandang PERSIB, Marc Klok dikawal pemain PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu, 26 April 2025. (PERSIB.co.id/Sutanto Nurhadi Permana)
PERSIB unggul 1-0 atas PSS Sleman pada babak pertama pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu, 26 April 2025. Gol Pangeran Biru dicetak Gustavo Franca menit 20.
Pada pertandingan ini, gawang PERSIB masih dijaga Kevin Mendoza. Ia dibentengi Nick Kuipers, Gustavo Franca, Kakang Rudianto dan Edo Febriansah.
Peran gelandang pada pertandingan ini diemban Mateo Kocijan, Marc Klok (c), Tyronne del Pino dan Beckham Putra yang akan mendukung Ryan Kurnia juga Ciro Alves sebagai penyerang.
Pertandingan dimulai, baik PERSIB maupun PSS Sleman memilih untuk menguasai bola sebaik mungkin. Tempo permainan pun berjalan tak terlalu tinggi.
Serangan pertama PERSIB terjadi di menit 4, Del Pino lolos dari perangkap offside lepaskan tembakan kaki kanan tapi tembakannya terlalu lemah sehingga mudah untuk ditangkap kiper PSS, Alan Jose Bernardon.
Di menit 6, tembakan gelandang PSS, Paulo Sitanggang dari luar kotak penalti PERSIB, bisa diblok dengan sempurna oleh Franca. Di menit 15, sundulan Kuipers ditepis Alan.
Di menit 20, Franca memecah kebuntuan setelah tandukannya tak bisa dihentikan oleh Alan. Tandukan Franca menuntaskan umpan Klok dari sepak pojok.
Di menit 28, pertahanan berlapis diperagakan oleh PERSIB mulai dari adangan Kuipers berlanjut ke Edo yang menghalau bola.
Sementara, gelandang PSS, Jayus Hariono akhirnya menerima kartu kuning pertama yang keluar dari saku wasit setelah menjatuhkan Beckham Putra.
Di menit 35, Nicolao Dumitru Cardoso mencetak gol di dalam kotak penalti. Gol tidak disahkan oleh wasit karena sebelum itu terjadi Dia Syayid Alhawari terperangkap off side.
Di menit 40, Kocijan melepaskan tembakan mendatar dari luar kotak penalti. Bola meluncur ke gawang tapi arahnya, masih bisa dibaca oleh Alan yang menangkapnya dengan mudah.
Di menit 43, Ryan Kurnia mendapat peluang setelah menerima sodoran Ciro Alves. Sayang, sontekannya di dalam kotak penalti tak mengarah ke gawang. Dua menit berselang, Del Pino juga tak maksimal menyambar umpan tarik Klok.
Babak pertama memasuki tambahan waktu dua menit. Di menit 45+2, Beckham nampak mendapat tekel dari Dominikus Dion tapi wasit tak menganggapnya sebagai sebuah pelanggaran. Babak pertama berakhir. PERSIB masih unggul 1-0.***
Tags:
persib vs pss
Share
Endan Suhendra
Pandu Persada
N/A