
Pandu Persada
PERSIB U20 bertekad meraih kemenangan atas Madura United di gim ke-20 Grup B Elite Pro Academy (EPA) Super League 2025/36 di Stadion Madura United Training Ground, Kab. Pamekasan, Jawa Timur, Sabtu, 31 Januari 2026.
PERSIB U20 butuh kemenangan untuk bisa kembali bersaing di papan atas klasemen sementara Grup B. Kini, Maung Ngora berada di peringkat kelima dengan nilai 30, tertinggal 14 poin dari Malut United yang ada di posisi pertama.
Pelatih PERSIB U20, Sabrun Hanapi mengungkapkan, anak asuhnya tetap termotivasi untuk meraih kemenangan. Ia pun menuntut performa terbaik dari setiap pemainnya.
"Pemain terlihat senang dan semoga situasi ini bisa dibawa ke pertandingan besok. Mereka semua termotivasi untuk bisa mengalahkan Madura United besok," kata Sabrun, Jumat, 30 Januari 2026.
Namun, Sabrun menyadari jika pertandingan ini tidak akan berjalan dengan mudah. Menurutnya, Madura United masih punya potensi untuk membuat timnya kecewa di akhir laga.
"Yang harus diwaspadai adalah kebangkitan Madura United. Mereka tidak pernah menang dari empat pertandingan kemarin. Tapi melawan PERSIB, semuanya bisa semakin termotivasi. Jadi, kami harus bisa antisipasi mereka," ujar Sabrun.
"Posisi mereka di klasemen juga berada di bawah dan setiap tim yang ada di posisi itu akan main nothing to lose. Itu buat saya adalah hal yang berbahaya," tambahnya.***


