PERSIB U-16 dipaksa bermain imbang 1-1 oleh Bhayangkara Presisi Indonesia FC pada pertandingan lanjutan Grup Y babak 8 Besar Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 2023/2024 di Stadion Siliwangi, Bandung, Rabu, 31 Januari 2024.
Maung Ngora unggul lebih dulu melalui gol Eriko Sulastiano ketika laga baru berjalan satu menit . Namun di babak kedua, Bhayangkara FC mampu membalas melalui eksekusi tendangan bebas Edgarda Fahar Buntoro (60).
Pelatih PERSIB U-16, Gilang Angga Kusumah menyebut mengaku bisa menerima hasil imbang itu meskipun ia percaya timnya bisa meraih kemenangan.
"Sebenarnya, kami bisa menang. Gol lawan di babak kedua itu seharusnya tidak harus terjadi karena tidak ada pelanggaran. Tapi apapun itu, kami menerimanya dan menjadikan pertandingan hari ini sebagai pembelajaran agar selanjutnya lebih baik," kata Gilang Angga setelah laga.
Gilang Angga berjanji akan kembali mengasah ketajaman para pemainnya sebagai persiapan menghadapi Barito Putera pada 4 Februari 2024. Itu akan menjadi laga ketiga PERSIB U-16 di babak 8 Besar EPA.
"Selanjutnya, kami akan perbaiki lagi tekanan kepada lawan dan yang utamanya adalah soal finishing. Karena sebenarnya, kami punya banyak peluang di babak pertama, tapi tidak langsung dituntaskan menjadi gol. Saya percaya, kami bisa lebih baik di pertandingan selanjutnya," harapnya.***